SIDAMULYANEWS - Piala Dunia 2018 yang digelar di Rusia ternyata dirasakan pula euforianya oleh masyarakat Kota Banjar.
Promo Spesial and Free Ongkir
Baca Juga
- Harga CCTV Terbaru dari Berbagai Merek! Pilihan Editor
- KUKM Banjar Hadirkan Aplikasi Simaskumambang Untuk Menghadapi Era Revolusi Industri 4.0
- 2 Pemdes Kota Banjar Komitmen Kembangkan Desa Digital dan Objek Wisata
- Kondisi Terkini Taman Kehati Yang Kurang Terawat Oleh Pihak Pengelola
- Samsat Keliling (Samling) Kota Banjar, Permudah Masyarakat Bayar Pajak Kendaraan
- Melawan Tuan Rumah, Persita Menang Tipis Atas PSGC Ciamis 1:0
- Inilah Penjelasan Pelatih PSGC Terkait Bio Paulin Absen pada Laga Perdana PSGC Ciamis
- Persebaya Tanpa Bonek Mania, Jelang Pertandingan Persebaya vs Arema di Kanjuruhan
- Rancah & Ciamis Keluar Sebagai Juara Dalam Turnamen bola voli antar Kecamatan se-Kabupaten Ciamis
- HUT Bhayangkara ke-73, Polres Ciamis Gelar Kejurnas Grasstrack di Cijulang Pangandaran
- 20 Tim Tingkat Kota Banjar Ikuti Acara Bhayangkara Cup di Langensari
- 4 Faktor Tiap Hari Penderita Corona Masuk Dalam Perawatan Pasien Covid Hingga Detik Ini
![]() |
Pamplet Acara Pemkot Kota Banjar |
Final Piala Dunia 2018 yang akan mempertemukan Perancis vs Kroasia pada 15 Juli 2018 tersebut, akan digelar di Pendopo Kota Banjar mulai pukul 20.00 WIB.
Ketua Dekranasda Kota Banjar, Herman Sutrisno mengatakan, digelarnya acara nonton bareng ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi warga Kota Banjar.
Selain itu, juga untuk meningkatkan stimulan positif bagi perkembangan dunia olahraga di Kota Banjar, khususnya olahraga sepakbola.
“Kami menggelar nobar ini untuk menghibur masyarakat Kota Banjar khususnya pecinta sepakbola, selain itu juga untuk mempererat tali silaturahmi,” ucapnya, Kamis (12/7/2018).
Sementara itu, Ketua panitia acara, Iwan Bima mengatakan, bahwa dalam piala dunia sepakbola ini ada 32 negara yang bertanding dengan berbagai kekuatan serta skill yang mumpuni, sehingga dapat menjadi magnet tersendiri bagi para penggila bola.
“Nobar ini pun untuk mengobati dahaga para penggila sepak bola yang ingin menyaksikan keriuhan Piala Dunia 2018 di Rusia,” katanya.
Dalam acara nobar nanti tidak dipungut biaya alias gratis. Bahkan, bagi penonton yang beruntung akan mendapat doorprise serta grandprise dari panitia.
Selain itu, juga akan dihibur oleh penampilan musik progresif etnik Ensamble Technique dari Kota Banjar. (RED)
0 Response to "Nonton Bareng Final Piala Dunia 2018, Prancis vs Kroasia 15 Juli 2018 di banjar"
Posting Komentar