Kandungan Daun Pepaya untuk Ayam Aduan + Manfaat dan Kandungan Gizi

Promo Spesial and Free Ongkir

Baca Juga

Manfaat Daun Pepaya Untuk Ayam Daun pepaya adalah salah satu daun yang sudah cukup dikenal oleh para penghobi ayam laga.  Daun pepaya punya banyak manfaat bagi ayam aduan. Selain itupun daun sangat mudah ditemui di sekitar lingkungan kita, sehingga untuk mengetahui manfaat dari daun yang satu ini menjadi sangat penting. Namun sebelum mengetahui manfaat dari daun pepaya untuk ayam bangkok, ada baiknya kita mengapa daun pepaya daru kandungan gizinya.

Kadungan Gizi Daun Pepaya Untuk Ayam :

Daun pepaya memiliki kandungan gizi yang cukup beragam diantaranya vitamin A 18250 SI, vitamin B1 0,15 miligram per 100 gram, vitamin C 140 miligram per 100 gram daun pepaya, kalori 79 kal per 100 gram, protein 8,0 gram per 100 gram, lemak 2,0 gram per 100 gram, hidrat arang/karbohidrat 11,9 gram per 100 gram, kalsium 353 miligram per 100 gram, dan air 75,4 gram per 100 gram.[2] Daun pepaya juga mengandung carposide yang dapat berfungsi sebagai obat cacing.[2] Daun pepaya mengandung zat papain yang tinggi sehingga menjadikan rasanya pahit, namun zat ini justru bersifat stomakik yaitu dapat meningkatkan nafsu makan (https://id.wikipedia.org/wiki/Daun_pepaya)

Berikut ini adalah manfaat daun pepaya untuk ayam :


1.      Menambah Nafsu Makan Ayam

Manfaat yang utama dari penggunaan daun pepaya untuk ayam aduan adalah napsu makan. Rasa pahit yang ada pada daun pepaya justru sebagai pemicu meningkatnya napsu makan. Ayam yang diberikan daun pepaya  secara rutin dalam 2 – 3 hari akan meningkat napsu makannya.

2.      Menghambat Pertumbuhan Bakteri

Kandungan zat yang ada pada daun pepaya mampu membunuh bakteri bakteri jahat. Oleh karna itu daun pepaya juga sangat berguna untuk mencegah penyakit pada sistem pencernaan ayam aduan. Gunakan daun pepaya ini secara rutin untuk mendapat khasiatnya ini. Gunakan secukupnya saja, 2- 3 hari sekali.

3.      Menjaga Kekebalan Daya Tahan Tubuh Ayam

Kandungan yang ada pada daun pepaya seperti disebutkan diatas juga mampu menjaga kekebalan tubuh atau sistem imun. Jadi penggunaan daun pepaya untuk ayamaduan ini akan menjadi satu opsi untuk menjaga kesehatan ayam yang wajib dilakukan dalam kondisi cuaca ekstrim atau musim penyakit.

4.      Obat Cacing UntukAyam Aduan

Kandungan tamrin pada daun pepaya mampu mengusir cacing cacing yang ada di dalam tubuh ayam.  Untuk menggunakan daun pepaya sebagai obat pembasmi cacing pemberian dilakukan dipagi hari saat ayam belum diberi makan.

Cara Menggunakan Daun Pepaya Untuk Ayam :



Cara penggunaan daun pepaya untuk ayam aduan ini cukup mudah. Tidak perlu repot – repot, ambil secukupnya daun pepaya, remas dan bentuk menjadi lonjong. Kemudian lolohkan pada ayam.  Namun jika diberikan untuk ayam yang berumur dibawah 4 bulan, cukup cacah daun pepaya tersebut tipis –tipis dan campurkan pada pakan nya.

Demikianlah artikel tentang manfaat daun pepaya untuk ayam aduan. Semoga para penghobi ayam laga mendapatkan manfaat dari artikel ini.
Artikel Terkait Lainnya :

Masukkan Email Anda Untuk Menjadi Pengunjung Premium Kami

Kontribusikan Moment Kalian Disini !!!

0 Response to "Kandungan Daun Pepaya untuk Ayam Aduan + Manfaat dan Kandungan Gizi"

Posting Komentar