Promo Spesial and Free Ongkir
Baca Juga
SIDAMULYANEWS - Prancis melangkah ke final Piala Dunia 2018 Rusia usai mengandaskan perlawanan Belgia di babak semifinal. Pada pertandingan di Saint Petersburg Stadium, Rabu (11/7/2018) dini hari WIB, Les Blues menang berkat gol tunggal Samuel Umtiti.
Kedua tim bermain imbang tanpa gol di babak pertama. Pada 45 menit pertama ini, Belgia memang lebih dominan dalam penguasaan bola, namun serangan pasukan Didier Deschamps lebih banyak yang berbahaya.
Di babak kedua, situasi belum banyak berubah. Prancis masih mengandalkan serangan balik cepat.
Juara Piala Dunia 1998 itu akhirnya membuka keunggulan pada menit 51. Berawal dari sepak pojok Antoine Girezmann, Samuel Umtiti memenangi duel udara dengan Marouane Fellaini untuk menceploskan bola ke gawang Belgia.
Bek Barcelona itu pun membawa Prancis unggul 1-0.
Dalam situasi tertinggal, Belgia meningkatkan intensitas serangan. Sebuah peluang emas diperoleh Fellaini pada menit 65. Menerima umpan silang dari sisi kanan, Fellaini berhasil menyundul bola. Sayang arah bola melenceng tipis di sisi kiri gawang Hugo Lloris.
Olivier Giroud hampir saja menggandakan keunggulan Prancis andai sepakannya dari jarak dekat tidak diblok Mousa Dembele.
Belgia masih kesulitan menembus barisan bek Prancis. Hampir semua pemain Les Blues membantu pertahanan, sehingga semakin mempersempit ruang gerak Hazard dkk.
Alhasil, hingga pertandingan berakhir tak ada lagi gol tercipta. Prancis pun lolos ke final untuk menantang pemenang Kroasia kontra Inggris.
Sementara Belgia hanya akan berebut juara ketiga melawan tim yang kalah dari laga semifinal kedua.
Susunan pemain
Prancis (4-2-3-1)
Hugo Lloris; Benjamin Pavard, Raphael Varane, Samuel Umtiti, Lucas Hernandez; N’Golo Kante, Paul Pogba; Kylian Mbappe, Antoine Griezmann, Blaise Matuidi; Olivier Giroud.
Cadangan: Alphonse Areola, Steve Mandanda, Presnel Kimpembe, Corentin Tolisso, Benjamin Mendy, Steven N’Zonzi, Ousmane Dembele, Djibril Sidibe, Thomas Lemar, Adil Rami, Florian Thauvin, Nabil Fekir.
Belgia (3-4-3)
Thibaut Courtois; Vincent Kompany, Toby Alderweireld, Jan Vertonghen; Axel Witsel, Nacer Chadli, Mousa Dembele, Maroaune Fellaini; Kevin De Bruyne, Romelu Lukaku, Eden Hazard.
Cadangan : Koen Casteels, Simon Mignolet, Adnan Januzaj, Youri Tielemans, Thomas Vermaelen, Thorgan Hazard, Leander Dendoncker, Yannick Carrasco, Dries Mertens, Michy Batshuayi, Dedryck Boyata. (RED)
Artikel Terkait Lainnya :
Di babak kedua, situasi belum banyak berubah. Prancis masih mengandalkan serangan balik cepat.
Juara Piala Dunia 1998 itu akhirnya membuka keunggulan pada menit 51. Berawal dari sepak pojok Antoine Girezmann, Samuel Umtiti memenangi duel udara dengan Marouane Fellaini untuk menceploskan bola ke gawang Belgia.
Bek Barcelona itu pun membawa Prancis unggul 1-0.
Dalam situasi tertinggal, Belgia meningkatkan intensitas serangan. Sebuah peluang emas diperoleh Fellaini pada menit 65. Menerima umpan silang dari sisi kanan, Fellaini berhasil menyundul bola. Sayang arah bola melenceng tipis di sisi kiri gawang Hugo Lloris.
Olivier Giroud hampir saja menggandakan keunggulan Prancis andai sepakannya dari jarak dekat tidak diblok Mousa Dembele.
Belgia masih kesulitan menembus barisan bek Prancis. Hampir semua pemain Les Blues membantu pertahanan, sehingga semakin mempersempit ruang gerak Hazard dkk.
Alhasil, hingga pertandingan berakhir tak ada lagi gol tercipta. Prancis pun lolos ke final untuk menantang pemenang Kroasia kontra Inggris.
Sementara Belgia hanya akan berebut juara ketiga melawan tim yang kalah dari laga semifinal kedua.
Susunan pemain
Prancis (4-2-3-1)
Hugo Lloris; Benjamin Pavard, Raphael Varane, Samuel Umtiti, Lucas Hernandez; N’Golo Kante, Paul Pogba; Kylian Mbappe, Antoine Griezmann, Blaise Matuidi; Olivier Giroud.
Cadangan: Alphonse Areola, Steve Mandanda, Presnel Kimpembe, Corentin Tolisso, Benjamin Mendy, Steven N’Zonzi, Ousmane Dembele, Djibril Sidibe, Thomas Lemar, Adil Rami, Florian Thauvin, Nabil Fekir.
Belgia (3-4-3)
Thibaut Courtois; Vincent Kompany, Toby Alderweireld, Jan Vertonghen; Axel Witsel, Nacer Chadli, Mousa Dembele, Maroaune Fellaini; Kevin De Bruyne, Romelu Lukaku, Eden Hazard.
Cadangan : Koen Casteels, Simon Mignolet, Adnan Januzaj, Youri Tielemans, Thomas Vermaelen, Thorgan Hazard, Leander Dendoncker, Yannick Carrasco, Dries Mertens, Michy Batshuayi, Dedryck Boyata. (RED)
0 Response to "Prancis melangkah ke final Piala Dunia 2018 Rusia usai mengandaskan perlawanan Belgia di babak semifinal"
Posting Komentar